Setelah beberapa kesempatan yang lalu membahas mengenai Cloud Security, mari kita bahas apa saja manfaat cloud security dan apa hubungannya dengan McAfee antivirus. Berikut ini tim kharismaworld.co.id hadirkan selengkapnya untuk Anda.
Cloud Security sendiri merupakan serangkaian kebijakan, prosedur, dan teknologi yang digunakan untuk melindungi data – data penting ataupun hal – hal yang menyertainya (aplikasi, infrastruktur dan lain sebagainya) yang disimpan dan dioperasikan di sebuah lingkungan cloud.
Tujuan paling utama menggunakan cloud security adalah meminimalisirkan hal – hal yang tidak diinginkan dan menghindarkan hal – hal tersebut dari serangan siber. Nah, setelah mengetahui pengertian dan tujuan cloud security secara singkat, mari kita cari tahu apa saja manfaatnya.
Baca Juga : Bahaya Kebocoran Data
Manfaat Cloud Security
Perlindungan Data
Cloud Security menyediakan perlindungan data dan mengenskripsi data yang disimpan di cloud. Hanya orang yang memiliki wewenang dan akseslah yang mampu mengakses data – data penting. Dengan demikian, perlindungan data jadi makin terjamin dan minim kebocoran.
Efisiensi
Manfaat kedua datang dari efisiensi. Ya, cloud security berkontribusi pada efisiensi operasional. Dengan keamanan yang terjamin dengan adanya teknologi ini, semua aspek bisnis bisa bekerja sebagaimana mestinya tanpa harus terus menerus khawatir akan keamanan data sehingga makin fokus dan diharapkan mampu meningkatkan produktivitasnya.
Skalabilitas
Siapa bilang cloud security hanya diperuntukkan untuk perusahaan raksasa saja, cloud security memungkinkan bagi siapa saja yang menggunakannya baik itu individu, organisasi, atau bahkan perusahaan raksasa sekalipun untuk menambah dan mengurangi kapasitas penyimpanan sumber daya komputasi sesuai kebutuhan tanpa khawatir akan berpengaruh pada keamanan.
Kepercayaan dan Reputasi
Keamanan yang solid melalui cloud security mampu meningkatkan kepercayaan dari pelanggan dan mitra bisnis. Ini juga membantu untuk membangun citra yang positif sehingga pada akhirnya menjadi keunggulan yang sulit untuk sebuah organisasi dan bisnis.
Pemantauan yang Jauh Lebih Mudah
Manfaat Cloud Security yang terakhir adalah pemantauan yang jauh lebih mudah. Ya, teknologi ini dapat membantu organisasi untuk memantau lingkungan jadi jauh lebih baik. Cloud security juga membantu mengidentifikasi adanya ancaman potensial sehingga dapat menanganinya secepat mungkin.
Baca Juga : Apa Itu Deep Web
Penerapan Cloud Security
Ada banyak sekali contoh penerapan cloud security di berbagai bidang ataupun industri. Contohnya saja di bidang keuangan. Di bidang keuangan, teknologi cloud security sangat penting karena berkaitan dengan keuangan dan informasi – informasi sensitif lainnya. Contoh saja, mastercard dan visa salah satu perusahaan kartu kredit yang namanya sudah tidak diragukan lagi menggunakan cloud security untuk melindungi data kartu kredit yang mereka proses. Ini baru satu dari sekian contoh penerapannya. Karena semua bidang dan industri mampu memanfaatkan cloud security ini.