Kharismaworld
#Protection

Mengenal Kejahatan SIM Card Swapping & Cara Menghindarinya

15 April 2024

<p>simak penjelasan sim card swapping di sini</p>

Kini, hampir semua orang memiliki ponsel. Kita menggunakannya untuk mengirim pesan, mencari hiburan, menyimpan catatan, mengambil gambar, mentransfer uang, dan lain sebagainya. Intinya ponsel sudah menjadi pelengkap hidup kita. Jika ponsel tersebut hilang, mungkin Anda akan merasa panik, sedih, putus asa, dan takut.

 

Ternyata, ada cara lain untuk kehilangan ponsel tanpa meninggalkan saku atau tas Anda, itulah yang dinamakan SIM card swiping. SIM card swapping adalah modus kejahatan yang bisa terjadi pada siapa saja dan kapan saja. Pahami lebih lanjut seputar SIM card swapping di bawah ini.

 

Apa itu SIM card swapping?

 

SIM card swapping adalah istilah bahasa Inggris yang artinya pertukaran SIM card. SIM card swapping atau disebut juga SIM hijacking adalah bentuk pencurian identitas di mana penjahat mencuri nomor ponsel Anda dengan menetapkannya ke kartu SIM baru. Mereka kemudian bisa memasukkan SIM baru ke telepon berbeda untuk mengakses akun Anda dan merusaknya.

 

SIM card swapping terjadi ketika scammer memanfaatkan kelemahan pada two-factor authentication dan verifikasi serta menggunakan nomor telepon Anda untuk mengakses akun Anda. Scammer menghubungi operator handphone Anda dan menipunya untuk mengaktifkan SIM card milik penipu.

 

Apabila itu terjadi, maka scammer memiliki kendali penuh atas nomor handphone Anda. Siapa pun yang memanggil atau mengirim SMS ke nomor ini akan masuk ke perangkat scammer, bukan ponsel Anda. Selain itu, scammer juga bisa saja memasukkan username dan password Anda ketika login ke website bank Anda.

 

Bank kemudian akan mengirimkan kode melalui SMS untuk otentikasi dua faktor ke nomor ponsel Anda. Namun masalahnya karena terjadi SIM card swapping, maka nomor itu sekarang masuk ke perangkat lain milik scammer. Akhirnya mereka dapat menggunakan kode tersebut untuk masuk ke akun bank Anda.

 

Sebenarnya prosedur pergantian SIM card sendiri sangat ketat. Setiap operator selalu berusaha mencegah terjadinya pergantian SIM card oleh oknum tidak bertanggung jawab. Namun, itulah yang menjadikan penipu mengatur dan merencanakan sedemikian rupa agar bisa membuat operator percaya.

 

Biasanya pelaku kejahatan SIM card swap sudah memahami dengan baik calon korbannya, mulai dari rekam jejak transaksi perbankan hingga posisi terakhirnya.

 

Tanda bahwa SIM card swapping terjadi pada Anda

 

Penting untuk mengetahui tanda peringatan dari SIM swap. Dengan begitu, Anda bisa segera menghentikan akses penipu ke ponsel Anda sebelum terjadi banyak kerusakan. Berikut empat tanda yang menjadi kemungkinan Anda terkena SIM card swapping.

 

1. Tidak bisa memanggil atau mengirim pesan

 

Apabila Anda tiba-tiba tidak bisa membuat panggilan atau mengirim pesan, maka bisa jadi itu pertanda ada orang lain yang melakukan SIM card swapping pada Anda. Kemungkinan penipu telah menonaktifkan kartu SIM Anda dan menggunakan nomor telepon Anda.

 

2. Mendapatkan notifikasi ada aktivitas lain

 

Anda akan tahu jika Anda merupakan korban SIM swap apabila provider handphone Anda memberikan pemberitahuan bahwa SIM card atau nomor telepon Anda telah diaktifkan pada perangkat lain.

 

3. Tidak dapat mengakses akun Anda

 

Jika kredensial login Anda tidak lagi berfungsi pada akun seperti bank atau kartu kredit, mungkin saja scammer telah mengubah password dan usernamenya setelah berhasil mengambil alih nomor handphone Anda. Segera beritahu bank dan organisasi lain terkait ini.

 

4. Terjadi transaksi yang tidak pernah Anda lakukan

 

Tanda lain bahwa SIM swap terjadi pada Anda ialah Anda akan menemukan beberapa transaksi yang tidak pernah Anda lakukan. Ini merupakan pertanda bahwa penjahat sudah mengakses nomor kartu kredit Anda dan menggunakannya untuk melakukan pembelian yang tidak diizinkan.

 

Cara melindungi diri dari SIM card swapping

 

Pada akhirnya, Anda harus berusaha melindungi diri dari kejahatan SIM card swap, caranya adalah sebagai berikut.

 

  • Tingkatkan keamanan akun dengan mengganti password secara berkala

  • Jangan mempublikasikan data pribadi di media sosial, entah itu nama ibu kandung, tempat tanggal lahir, alamat lengkap, nomor KTP, dan nomor KK

  • Jangan memasukkan data pribadi di website mencurigakan

  • Jangan memberikan data finansial pada siapapun, termasuk pihak yang mengatasnamakan institusi

  • Hindari mengklik tautan pada email yang pengirimnya tidak Anda kenal

  • Aktifkan aplikasi autentikasi seperti Google Authenticator, yang memberi Anda otentikasi dua faktor tapi terkait perangkat fisik Anda, bukan nomor telepon Anda

 

Sekian penjelasan tentang SIM card swapping yang perlu Anda pahami. Ini merupakan salah satu alasan mengapa nomor telepon mungkin bukan verifikator terbaik untuk identitas Anda. Oleh karena itu, tambahkan lapisan perlindungan guna mengamankan akun dan identitas Anda dengan memasang antivirus terbaik.


Related Article
Ini adalah alt text pada gambar Blog

Cara Ganti Password Wifi dengan Komputer dan HP

28 November 2023

Perkembangan era digital yang semakin pesat membuat wifi tidak lagi menjadi barang mewah yang han..


Ini adalah alt text pada gambar Blog

Penyebab dan Cara Mempercepat PC yang Lemot

28 November 2023

Performa PC yang sehat tentu sangat penting bagi Anda dan semua orang yang menggunakan PC untuk m..